Sejak semakin berkembangnya teknologi kamera pada handphone, semakin banyak pengguna handphone yang suka mengambil foto, baik itu foto diri sendiri atau orang lain, untuk di-upload dan kemudian di-share ke media sosial. Bahkan, banyak yang berusaha mempercantik foto tersebut dengan menambahkan efek, frame, tulisan, dan sebagainya menggunakan berbagai aplikasi khusus sebelum akhirnya di-upload.
Salah satu aplikasi edit foto yang patut Anda download dan coba di smartphone maupun PC adalah PhotoFunia. Aplikasi buatan Capsule Digital yang sudah ada sejak tahun 2007 ini memungkinkan Anda mengedit foto yang sudah ada atau membuat foto baru berisikan kata-kata yang diinginkan tergantung dari efek apa yang Anda pilih. Tema dari efek-efek yang ada juga beragam, mulai dari tema alam sampai Piala Dunia yang saat ini memang sedang menjadi tren di seluruh dunia.
Satu hal yang menarik dari aplikasi ini adalah, berbeda dari aplikasi edit foto kebanyakan, tiap pilihan efek yang ada di aplikasi ini memiliki proses edit yang berbeda-beda. Misalnya pada efek Football Fan dimana foto wajah Anda atau teman Anda akan tampak diberi cat negara peserta Piala Dunia; Anda diharuskan mengambil foto wajah, menentukan angle wajah di foto tersebut, memilih bentuk cat (seluruh wajah atau hanya di pipi), kemudian memilih negara. Beberapa efek lain hanya mengharuskan Anda memilih foto yang Anda inginkan, memilih foto dan menentukan tulisan yang tertera di tempat yang sudah ditentukan, atau hanya menentukan tulisan saja. Selain itu, beberapa efek dari aplikasi ini juga tersedia dalam format HD.
Aplikasi ini tersedia secara gratis di PC maupun mobile dan tidak memerlukan proses pendaftaran sama sekali. Sejauh ini, Photofunia sudah memiliki 396 efek yang berbeda, dan sekarang sudah memproses sekitar 2,1 juta foto tiap harinya (yang berarti 25 foto tiap detik). Bulan September ini, Photofunia juga berencana merilis website versi terbaru mereka dan juga menyediakan back-end baru untuk website tersebut.
Aplikasi mobile Photofunia bisa Anda download secara gratis di iOS, Android, BlackBerry, Windows Phone, dan Symbian.
(Diedit oleh Lina Noviandari)
from Berita Teknologi | - Yahoo Indonesia News http://ift.tt/VKDVIn
via IFTTT
0 Response to "Buat foto menarik menggunakan aplikasi edit foto Photofunia"
Post a Comment