TeknoUp.com
Google nampaknya memang sangat serius dalam mengembangkan proyek Android One. Dalam sebuah laporan yang dilansir media asal India, The Economic Times, Google disebut-sebut menyiapkan dana lebih dari Rs 1 miliar atau Rp 195 miliar lebih untuk mempromosikan dan memasarkan smartphone murah tersebut di India.
Android One merupakan proyek smartphone bersistem operasi Android dengan harga terjangkau. Pada saat konferensi Google I/O, perangkat Android One dikatakan bakal dipasarkan dengan harga di bawah $100, dan diperuntukan bagi pasar berkembang termasuk Indonesia. Google menargetkan bisa menghubungkan 5 miliar orang di dunia dengan smartphone murah ini.
Pada konferensi Google I/O, Google juga telah memarekan ponsel Android One yang diproduksi oleh perusahaan asal India, Micromax. Ponsel ini punya fitur-fitur utama yang dibutuhkan pengguna di pasar berkembang, seperti dual-SIM, penyimpanan eksternal, dan radio FM. Ponsel Android One dari Micromax yang dipamerkan kala itu memiliki layar berukuran 4,5 inci.
Produsen asal India lainnya yang bakal membuat ponsel Android One adalah Karbonn, Spice, Intex dan Celkon. Desas-desus yang beredar menyebut ponsel Android One akan dirilis di India pada bulan Oktober, yakni bertepatan dengan kunjungan Senior VP Google Sundar Pichai ke negara berpenduduk terbesar kedua di dunia itu.

from Berita Teknologi | - Yahoo Indonesia News https://id.berita.yahoo.com/google-gelontorkan-rp-195-miliar-untuk-pasarkan-android-070935869.html
via IFTTT
0 Response to "Google Gelontorkan Rp 195 Miliar Untuk Pasarkan Android One di India"
Post a Comment