advertisements
Pabrikan Sony kini kembali memperkenalkan produk terbarunya yang memiliki keunggulan khusus. Produk yang bernama Sony Xperia Z3 Tablet Compact ini dilengkapi dengan kemampuan tahan debu. Tablet ini juga diklaim sebagai tablet paling tipis sedunia dengan tebal 6,4 mm. Tablet ini juga tidak jauh berbeda dengan Sony Xperia Z2 yang telah dirilis lebih dulu. Untuk lebih jelasnya lagi simak dibawah ini.
Tablet ini telah memperoleh sertifikat IP58 IP68 untuk ketahanan terhadap air dan juga debu. Tablet ini sudah diuji selama 30 menit didalam air yang berkedalaman 1,5 meter. Beberapa fitur unggulan yang diusung, tidak banyak dimiliki produk tablet pada umumnya. Suara yang dihasilkan dari tablet ini cukup jernih dan menggelegar karena mempunyai speaker dengan teknologi DSEE HX.
Sony Xperia Z3 Tablet Compact dibekali layar sentuh yang mempunyai ukurasn 8 inchi . Resolusi dari layarnya adalah HD 1080 atau setara 1920 x 1080 pixel. Layar ini juga didukung dengan panel IPS atau kependekan dari In-Plane Switching berteknologi Triluminos. Layarnya ini bisa dibilang cukup berkualitas, karena berteknologi X-Reality engine dan juga Live Color.
Dapur pacu dari tablet tangguh ini disokong chipset produk Qualcomm Snapdragon 801 MSM8974 AC. Prosesor yang dipakai adalah quad-core Krait 400 yang memiliki kecepatan 2,5 GHz. Kinerjanya tidak akan maksimal tanpa didampingi memori RAM yang memiliki kapasitas 3 GB. Pengolah grafisnya memakai Adreno 330 dan sistem operasi yang dijalankan adalah Android 4.4 KitKat.
Untuk mendokumentasikan gambar, dibekali dengan kamera primer yang memiliki resolusi 8 megapixel autofocus lengkap dengan LED flash. Kamera ini juga mempunyai sensor Exmor RS. Untuk kamera sekunder atau depannya mempunyai resolusi sekitar 2 megapixel yang bisa digunakan untuk foto selfie. Baterai yang dimiliki oleh tablet ini mempunyai kapasitas sekitar 4500 mAh.
Untuk menyimpan data-data penting penggunanya, diberikan memori Internal dengan kapasitas 16 GB. Memorinya masih bisa ditingkatkan lagi dengan slot microSD hingga 128 GB. Konektivitas yang disediakan oleh Sony Xperia Z3 Tablet Compact yakni WiFi, NFC, Jaringan 4G LTE, Bluetooth, dan juga GPS.
advertisements

from Teknohp.Com http://teknohp.com/sony-xperia-z3-tablet-compact-spesifikasi-tablet-tipis-tahan-banting.html
via IFTTT
0 Response to "Sony Xperia Z3 Tablet Compact Spesifikasi, Tablet Tipis Tahan Banting"
Post a Comment