advertisements
Sepertinya tidak perlu waktu lama untuk mempersiapkan smartphone tiruan dari iPhone 6. Setelah tanggal 10 September 2014 lalu diperkenalkan secara resmi oleh Apple, kini sebuah produsen dari China membuat kloningan dari iPhone 6. Jika sebelumnya adalah GooPhone yang mampu mengkloning smartphone, sekarang produsen lain dari China juga mengkloning iPhone 6 dengan nama V Phone i6 . Kemudian apa spesifikasi yang disajikan kloningan iPhone ini ? Simak ulasan lengkapnya berikut.
Bisa kita lihat untuk produk smartphone kloningan ini mengusung disain yang mirip sekali produk iPhone 6. Sebagai pembedanya, logo Apple yang ada di bagian belakang diganti menjadi huruf V. Disain memang boleh sama, tetapi spesifikasi dari smartphone ini sangat jauh berbeda dibandingkan iPhone 6.
Produk ini diberi bekal layar sentuh dengan ukuran sebesar 4,7 inchi, sama dengan iPhone 6. Untuk resolusi yang ditawarkan yakni HD 1280 x 720 pixel. Sepertinya, smartphone ini akan menggunakan teknologi layar IPS atau In-Plane Switching. Sedangkan tingkat kerapatan layarnya hingga 312 pixel per inci. Spesifikasi layar V Phone i6 sangat baik untuk produk sekelasnya.
Sektor dapur pacunya, ponsel pintar kloningan ini mengusung chipset dari MediaTek MT6582. Serta prosesor quad-core ARM Cortex-A7 dengan kecepatan sebesar 1,3 GHz. Sebagai penunjang dari kinerjanya, menggunakan memori RAM dengan kapasitas 1 GB. Smarphone ini menggunakan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean. Antarmuka dari produk ini juga dirancang sama seperti sistem operasi iOS 8.
Fitur kameranya, ponsel pintar ini diberikan kamera yang sangat mumpuni dan berkualitas. Untuk kamera utamanya beresolusi 16 megapixel auto fokus dengan LED flash. Selain itu masih ada fitur image stabilization serta aperture f/2.2. Untuk para penggemar selfie, smartphone ini juga dilengkapi kamera depan dengan resolusi 5 megapixel.
Media penyimpananya, smartphone V phone i6 ini dibekali memori internal dengan kapasitas 16 GB. Kapasitas penyimpanannya masih dapat diperluas lagi melalui slot microSD sampai 64 GB. Untuk harga yang akan dilepas ke pasaran juga tidak semahal iPhone 6 karena hanya sekitar 1,9 juta rupiah.
advertisements

from Teknohp.Com http://teknohp.com/v-phone-i6-spesifikasi-ponsel-iphone-6-kloningan.html
via IFTTT
0 Response to "V Phone i6 Spesifikasi, Ponsel iPhone 6 Kloningan"
Post a Comment