TeknoUp.com
Desas-desus kehadiran smartphone Meizu MX4 Pro kembali terdengar. Menurut laporan terkini yang dilansir situs berbahasa China MyDrivers, produk terbaru dari Meizu itu bakal dirilis pada 28 Oktober 2014. Meizu MX4 Pro merupakan ponsel yang digadang-gadang sebagai penerus MX4, dengan spesifikasi yang lebih tinggi.
Rumor yang beredar menyebut MX4 Pro masih tetap mengusung layar 5,4 inci, namun resolusinya jauh lebih tajam. Jika layar MX4 beresolusi 1152 x 1920 piksel, MX4 Pro dikabarkan 1536 x 2560 piksel. Selain itu, MX4 Pro juga dikabarkan memiliki fitur pemindai sidik jari yang ditanamkan di tombol home.
Sementara untuk jeroannya, MX4 Pro disebutkan memakai prosesor Samsung Exynos 5430 octa-core. Sebelumnya pada MX4 menggunakan prosesor MediaTek ocra-core. Fitur lain yang diyakini bakal hadir pada MX4 Pro diantaranya RAM 3GB, audio Hi-Fi, kamera depan 13MP, dan kamera belakang 20MP. Sedangkan untuk software-nya diprediksi menjalankan Flyme 4.0 berbasis Android KitKat.
Belum ada kabar lebih lanjut terkait harga jual Meizu MX4 Pro. Namun sejumlah pihak memperkirakan harganya berkisar CNY 2.499 atau hampir Rp 5 juta.

from Berita Teknologi | - Yahoo Indonesia News https://id.berita.yahoo.com/meizu-mx4-pro-dengan-chipset-exynos-5430-dikabarkan-061641107.html
via IFTTT
0 Response to "Meizu MX4 Pro dengan Chipset Exynos 5430 Dikabarkan Meluncur 28 Oktober"
Post a Comment