Twitpic Resmi Diakuisisi Twitter, Semua Foto Dialihkan


TeknoUp.com


Sepak terjang layanan Twitpic akhirnya masuk babak akhir. Salah satu layanan penyedia berbagi gambar itu mengumumkan telah diakuisisi oleh Twitter. Dalam posting di blog resminya, Twitpic juga menjelaskan bahwa semua foto yang tersimpan di servernya tetap aman dan tidak akan terhapus, seperti yang dirumorkan sebelumnya.


Pengumuman ini sekaligus menjawab teka-teki tentang siapa yang telah membeli Twitpic. Pertengahan bulan ini akun Twitter resmi @Twitpic mengumumkan bahwa pihaknya telah diakuisisi dan menjanjikan layanannya tetap berjalan. Namun demikian saat itu Twitpic belum mengumumkan siapakah yang telah mengakuisisinya.


"Pertama-tama saya ingin mengucapkan terimakasih untuk semua yang telah menggunakan Twitpic selama beberapa tahun dan untuk kesabarannya selama beberapa bulan belakangan. Seperti yang Anda ketahui (perjalanan beberapa bulan ini) seperti roller coaster," kata pendiri Twitpic, Noah Everett.


"Kami tidak berhasil menemukan cara untuk membuat Twitpic tetap independen. Bagaimanapun, saya senang mengumumkan bahwa kami telah mencapai kesepakatan dengan Twitter untuk memberi mereka domain Twitpic dan arsip foto, untuk tetap menyimpan foto-foto dan membuat link tetap bisa diakses," sambungnya.


"Twitter sejalan dengan tujuan kami dalam melindungi para pengguna kami dan data ini. Juga, karena basis pengguna Twitpic berasal dari pengguna Twitter, masuk akal jika data ini tersimpan dengan Twitter," imbuh Everett.


Bersamaan dengan pengumuman tersebut, Everett juga menyampaikan bahwa Twitpic tak lagi menerima data atau foto yang diunggah. Artinya, situs tersebut hanya bisa dibaca saja (read-only). Aplikasi di platform Android dan iOS juga akan ditarik dari toko aplikasi masing-masing serta tak lagi mendapat dukungan pengembangan.


Namun begitu, para pengguna yang telah terdaftar sebelumnya masih bisa login ke layanan Twitpic.com untuk menghapus konten atau menghapus akunnya. Pengguna juga masih bisa mengekspor dan mengunduh arsip data / foto di Twitpic.com.


"Ini akan menjadi babak terakhir saya (@noaheverett) dengan Twitpic, dan sekali lagi saya ucapkan terimakasih karena telah menjadikan saya bagian dari kenangan berbagi foto Anda untuk waktu sekitar tujuh tahun. Ini merupakan sebuah kehormatan," tutup Everett.







from Berita Teknologi | - Yahoo Indonesia News https://id.berita.yahoo.com/twitpic-resmi-diakuisisi-twitter-semua-foto-dialihkan-062004400.html

via IFTTT

Related Posts :

0 Response to "Twitpic Resmi Diakuisisi Twitter, Semua Foto Dialihkan"

Post a Comment

wdcfawqafwef