Inilah 15 hal menarik yang perlu Anda ketahui tentang Kaskus


Tidak terasa Kaskus telah menginjak usia 15 tahun. Berawal dari tugas kuliah, Kaskus telah menjelma menjadi komunitas online terbesar di Indonesia. Untuk ikut memperingati hari jadinya, kali ini Tech in Asia merangkum 15 hal tentang Kaskus yang perlu Anda ketahui.



1. Dimulai dari tugas kuliah dan mengobati rasa rindu


kaskus1

Kaskus diawali saat Andrew Darwis sedang menimba ilmu di salah satu universitas negeri Paman Sam tahun 90-an. Saat itu ia bersama dua temannya yaitu Ronald dan Budi membuat Kaskus untuk memenuhi tugas kuliah mereka. Selain untuk memenuhi tugas kuliah, saat itu Kaskus juga bertujuan untuk mengobati kerinduan mahasiswa Indonesia di luar negeri.


2. Terpaksa mengubah domain


kaskus2

Di tahun 2006 Kaskus terpaksa mengubah domain dari Kaskus.com menjadi Kaskus.us karena saat itu terdapat virus bernama brontok yang menyerang website-website besar di Indonesia termasuk Kaskus. Sejak itulah alamat Kaskus berubah menjadi Kaskus.us yang juga sekaligus berarti Kaskus us atau Kaskus adalah kita.


Lalu pada tanggal 26 Mei 2012 Kaskus kembali menggunakan domain Kaskus.com dan di tambah dengan domain Kaskus.co.id. Hal ini dilakukan untuk kembali memperkuat citra Kaskus sebagai website yang bervisi global namun tetap memiliki identitas Indonesia.


3. Pindah server


kaskus3

Setelah selama kurang lebih 9 tahun Kaskus berada di Amerika Serikat, pada tahun 2008, Andrew dan Ken akhirnya memutuskan untuk memindahkan server Kaskus ke Indonesia. Hal ini dilakukan untuk membuat Kaskus menjadi 100 persen produk dalam negeri.


4. Investasi GDP


kaskus4

Perjalanan Kaskus juga tidak luput dari campur tangan investor. Pada tahun 2011, Kaskus dilaporkan mendapatkan pendanaan yang tidak disebutkan jumlahnya dari Global Digital Prima (GDP) Venture, yang merupakan bagian dari Djarum Group. Namun saat hadir pada acara Startup Asia tahun lalu, Ken dan Andrew mengungkapkan bahwa mereka belum menggunakan uang pendanaan tersebut sama sekali.


5. Nilai valuasi dua kali lipat dari Detik


kaskus5

Dengan jutaan member dan pengunjung setiap harinya berapakah nilai valuasi komunitas online ini? Pada bulan Juli lalu The Economist melaporkan ternyata nilai valuasi Kaskus mencapai angka USD 80 juta (Rp 970 miliar) dan berkontribusi sangat besar sehingga Indonesia masuk dalam 50 negara yang memiliki perusahaan teknologi dengan nilai valuasi tertinggi. Angka tersebut ternyata dua kali lipat dari raksasa media Indonesia yaitu Detik yang memiliki nilai valuasi sebesar USD 40 juta (Rp 470 miliar).


6. Ken dan Andrew keluar dari jabatan


kaskus6

Bulan Desember tahun lalu Ken dan Andrew mengkonfirmasi bahwa keduanya telah mundur dari posisi CEO dan CTO Kaskus. Posisi tersebut kemudian di ambil alih oleh Sukan Makmuri yang sebelumnya menjabat sebagai COO Kaskus.


Sukan adalah seseorang yang sudah kaya dengan pengalaman ketika ia bergabung dengan Kaskus sebagai COO. Ia sebelumnya juga menjadi VP untuk divisi internet banking technology di Bank of America.


7. Masuk 10 besar website yang paling sering dikunjungi


kaskus9

Dengan jumlah jutaan member tidak heran apabila pengunjung Kaskus sangat banyak. Alexa melaporkan bahwa Kaskus menempati peringkat 8 di Indonesia sebagai website yang paling banyak di kunjungi. Sedangkan laporan dari SimilarWeb, Kaskus menempati peringkat 7 di Indonesia dengan estimasi pengunjung mencapai angka 33,3 juta.


8. Menggunakan engine baru


Hal yang tidak kalah penting dari perjalanan Kaskus adalah tampilan websitenya. Di awal berdirinya Andrew menggunakan engine Vbulletin sebagai back end Kaskus. Setelah menggunakannya selama 11 tahun, pada tahun 2011 Kaskus akhirnya meninggalkan engine tersebut dan mengumumkan Kaskus beta dengan engine baru yang telah dikembangkan lebih dari satu tahun.


9. Versi mobile dan aplikasi mobile


kaskus9

Selain menggunakan engine baru yang telah dikembangkan selama lebih dari satu tahun. Pada tahun 2012, bertepatan dengan hari jadinya yang ke-13 Kaskus menghadirkan aplikasi mobile untuk perangkat Android, iOS, dan Blackberry.


Play Store: Kaskus – gratis


iTunes App Store: Kaskus – gratis


Blackberry World: Kaskus – gratis


10. Sumber dari istilah-istilah dunia maya


kaskus10

Selain sebagai tempat berbagi antar komunitas dan sebagai tempat jual beli, dengan jutaan penggunaannya di Kaskus juga tercipta jargon dan istilah-istilah khas yang akhirnya menjadi budaya pengguna internet di Indonesia. Beberapa di antaranya adalah Gan, Pertamax, Afgan, Anak Band, dan istilah-istilah lainnya. Oh ya, Kaskus juga telah menyediakan laman khusus yang berisi Kamus Besar Bahasa Kaskus.


11. Serangan DDOS dan virus brontok


kaskus11

Perjalanan Kaskus tidak selalu berjalan mulus. Pada tahun 2008 Kaskus sempat mengalami serangan Distribute Denial of Service atau yang biasa disebut DDOS. Serangan itu berdampak cukup parah pada Kaskus karena saat itu data-data Kaskus jadi rusak (corrupt) sehingga para admin memutuskan untuk mengunci semua thread yang ada. Selain serangan DDOS, Kaskus juga sempat terkena virus Brontok yang memaksa Kaskus berganti domain dari Kaskus.com menjadi Kaskus.us


12. UU ITE tutup forum BB17


Salah satu sub forum yang paling banyak diminati dan menjadi alasan utama mengunjungi Kaskus yaitu Buka Bukaan 17 atau yang biasa disebut BB17 akhirnya harus ditutup. Hal ini disebabkan karena bertentangan dengan UU ITE yang diterapkan pemerintah.


Selain itu karena UU ITE, Kaskus juga terpaksa mengganti sub forum Fight Club menjadi Debate Club. Sub forum ini terkenal dengan isi debatnya yang tidak terkontrol, kocak, dan biasanya berkaitan dengan SARA.


13. Konsep kantor yang unik


Berawal dari apartemen, kemudian gudang bekas milik keluarga Ken, hingga akhirnya pada tahun 2011 Kaskus memindahkan kantor utamanya ke Menara Palma dan menamakannya menjadi Kaskus Playground. Sesuai namanya kantor kaskus memiliki konsep treasure hunt karena memiliki beberapa ruang rahasia di balik tembok dan juga memiliki beberapa tempat unik seperti green room untuk tempat tunggu, ruang kakus, ruang playroom, makan gratis, dan masih banyak lagi. Berikut adalah videonya:


14. Transaksi FJB capai 567 miliar


Forum jual beli Kaskus memang sangat melegenda. Bagaimana tidak, selain menjual hal-hal normal yang biasa digunakan seperti perangkat elektronik, alat rumah tangga, pakaian, dan lain sebagainya. Di FJB juga muncul pedagang yang menjual hal-hal yang diluar nalar seperti roket pesawat tempur F16, kapal tanker, jenglot, dan masih banyak lagi. Bahkan pada tahun 2012 dilaporkan nilai transaksi online melalui FJB mencapai IDR 567 miliar per bulan.


15. Lini bisnis Kaskus


kaskus11

Kaskus tidak hanya seputar forum dan FJB, dalam perjalanannya Kaskus juga telah berkembang menjadi beberapa lini bisnis lain seperti: KasPay – layanan pembayaran secara online. E-pulsa – layanan pengisian pulsa. Kaskus Ads – layanan iklan Kaskus, dan masih banyak lagi. Lalu bertepatan pada hari ulang tahunnya dua hari lalu Kaskus juga mengumumkan inovasi baru yang disebut Playground. Dimana nantinya produk-produk Kaskus yang masih dalam tahap beta akan diletakkan disini.


Saat ini sudah ada lima fitur yang tersedia di Playground: Infokost (direktori untuk mencari kos), Radio, Groupee, Adu Harga (fitur lelang), dan Tebak Harga (fitur menebak harga).


(Diedit oleh T. R. Husada)







from Berita Teknologi | - Yahoo Indonesia News https://id.berita.yahoo.com/inilah-15-hal-menarik-yang-090841704.html

via IFTTT

Related Posts :

0 Response to "Inilah 15 hal menarik yang perlu Anda ketahui tentang Kaskus"

Post a Comment

wdcfawqafwef