Nokia X2, Smartphone Android Nokia Dual SIM

Harga Nokia X2 - Berbicara tentang smartphone Android, tidak lengkap rasanya jika kita tidak membahas tentang smartphone besutan Nokia. Baru-baru ini, vendor yang pernah terkenal sebagai produsen ponsel terbesar itu meluncurkan smartphone barunya yang bernama Nokia X2 Dual SIM. Sesuai dengan namanya, smartphone ini akan memberikan fasilitas dual SIM yang memungkinkan pengguna untuk menggunakan dua SIM card dalam satu perangkat.



Sebagai produsen windows phone, tentunya Anda akan menemukan tampilan yang berbeda pada smartphone ini karena Android yang digunakan memiliki UI skin buatan Nokia yang menjadikan tampilan smartphone ini mirip seperti windows phone.

Harga Nokia X2

Nokia X2 Dual SIM hadir dengan spesifikasi yang mengikuti smartphone pesaingnya, hadir dengan processor Snapdragon 200 Dual core 1.2 GHz dengan RAM 1 GB menjadikan smartphone ini tidak kalah handal dengan para pesaingnya. Dari segi kamera, HP Android Murah ini didukung dengan kamera belakang 5 MP dengan kemampuan auto focus, 4x zoom, dan LED flash. Walaupun kurang, tapi dengan kamera depan berkualitas VGA tetap memberikan pengguna kesempatan untuk dapat melakukan video call menggunakan smartphone ini. Smartphone ini memiliki kapasitas batere yang cukup besar, yaitu 1800mAh yang cukup untuk menunjang aktivitas menggunakan smartphone dalam waktu lama.



Nokia X2 Dual SIM menawarkan penyimpanan internal 4 GB dan dukungan microSD untuk menambahkan memori eksternal hingga 32 GB. Selain fasilitas penyimpanan tersebut, smartphone ini juga mendukung penyimpanan menggunakan Microsoft OneDrive dengan 15 GB kapasitas penyimpanan gratis, tapi saat ini pengguna smartphone Android yang lain juga bisa mendapatkan gratis 15 GB dari Microsoft OneDrive dengan mengunduhnya melalui playstore.



Spesifikasi Nokia X2



  • SIM: Dual SIM GSM

  • Sistem Operasi: Nokia X Platform UI (Android 4.3 Jelly Bean)

  • Layar: IPS LCD 4.3 inci 480 x 800 pixel

  • CPU: Qualcomm MSM8210 Snapdragon 200, Dual-core 1.2 GHz Cortex-A7

  • RAM: 1GB

  • Memori: Internal 4GB + Slot Eksternal microSD up to 32GB

  • Baterai: 1800 mAh

  • Konektivitas: 3G HSDPA, Bluetooth, USB, Wi-Fi, Wi-Fi hotspot

  • Kamera Depan: VGA, 480p

  • Kamera Belakang: 5 MP, 2592 х 1944 pixels, autofocus, LED flash 1/4inch sensor size, geo-tagging, touch focus, Video 720p@30fps




Harga Nokia X2


Harga Baru : Rp. 1.600.000

Harga Bekas : Rp. -



Lihat Juga :




Smartphone Android Nokia yang satu ini memang cukup bagus di sisi performa dan juga fiturnya. Hanya saja salah satu kekurangannya adalah tidak ada fitur Google yang disematkan oleh Nokia. Namun Anda bisa memakai Nokia Store yang sudah di sediakan. Untuk mengenai harga sendiri, bisa dibilang Nokia X2 memiliki harga yang sebanding dengan spesifikasinya.







from Review, Spesifikasi dan Harga HP Android 2014 http://www.spekhargahpandroid.com/2014/07/nokia-x2-smartphone-android-nokia-dual_31.html

via IFTTT

Related Posts :

0 Response to "Nokia X2, Smartphone Android Nokia Dual SIM"

Post a Comment

wdcfawqafwef