TeknoUp.com
Kabar gembira bagi para pengguna Xiaomi Redmi 1S. Walaupun Xiaomi belum merilis update Android Lollipop, namun para pengguna ponsel ini sudah bisa mencicipi lezatnya Lollipop.
Hal ini sendiri bisa terwujud dengan adanya bantuan para developer yang mengembangkan custom ROM berbasis Android 5.0.1 Lollipop. Walaupun masih dalam tahap beta, namun custom ROM ini diklaim sudah cukup stabil.
Tapi sayangnya, tidak bekerjanya kartu SIM pada custom ROM versi beta ini belum memungkinkan untuk digunakan oleh para pengguna Xiaomi Redmi 1S untuk keperluan sehari-hari. Sehingga anda sebaiknya menunggu, karena custom ROM versi final diharapkan akan hadir sekitar 10 hari lagi.
Anda dapat mengunduh custom ROM berbasis Android 5.0.1 Lollipop untuk Xiaomi Redmi 1S ini lewat link ini.
via gizchina

from Berita Teknologi | - Yahoo Indonesia News https://id.berita.yahoo.com/custom-rom-berbasis-android-5-0-1-lollipop-035959563.html
via IFTTT
0 Response to "Custom ROM Berbasis Android 5.0.1 Lollipop untuk Xiaomi Redmi 1S Sudah Bisa Diunduh"
Post a Comment